Rabu, 04 September 2019

Investasi Reksadana ?

Investasi Reksadana ? - Mendengar kata reksa dana, tentu agak asing bagi sebagian orang yang sebelumnya kurang begitu mengerti tentang investasi. Bahkan, mayoritas masyarakat negara ini masih tidak mengetahui tentang seperti apa reksadana dan bagaimana cara kerjanya dan bagaimana pula Investasi Reksa Dana ? bisa memberikan keuntungan bagi kita. Pada bagian ini, saya akan sedikit membahas tentang apa itu Investasi Reksadana ? apakah itu beresiko dan bagaimana Investasi Reksadana bisa memberikan keuntungan bagi pemiliknya.

Investasi Reksadana ? - Definisi Reksadana

Pada umumnya, para ahli mengatakan bahwa reksadana adalah tempat dari sekumpulan dana investor untuk berinvestasi dalam instrumen investasi di pasar dengan membeli unit penyertaan reksadana dalam pengelolaan yang dilakukan oleh manajer investasi. Manajer investasi inilah yang nantinya mengelola dana sekumpulan investor tersebut untuk di investasikan berupa saham, obligasi, pasar uang, ataupun efek.

Sederhananya, seorang pemuda bernama budi sebagai investor baru yang membeli produk reksadana tidak perlu mengetahui tentang instrument-instrument investasi dan teknis bertransaksi tentang instrumen investasi secara mendalam karena sudah ada manajer investasi yang akan mengatur segalanya sehingga harapan budi dalam membeli produk reksadana untuk mendapatkan keuntungan dapat tercapai.

Investasi Reksadana ?
Investasi Reksadana ?

Investasi Reksadana ? - Keuntungan Investasi Reksadana

Setelah mengetahui definisi reksadana, pasti pertanyaan selanjutnya adalah berapa besaran keuntungan yang kita dapatkan apabila melakukan investasi reksa dana ? well jawabanya adalah reksadana tidak memberikan keuntungan secara "pasti" seperti yang anda lakukan apabila anda menempatkan uang yang anda miliki dalam deposito bank. Namun, di Indonesia saat ini reksadana cukup berkembang pesat dan memberikan keuntungan atau return yang lebih tinggi dari deposito bank. Besaran keuntungan atau return yang diberikan oleh produk investasi reksadana juga bervariasi bergantung pada jenis produk reksadana yang dibeli dengan segala risiko yang mengikat di dalamnya.

Baca Juga : Ragam Jenis Produk Reksadana dan Tips Memilih Produk Reksadana Untuk Investor Pemula

Investasi Reksa Dana ? - Risiko investasi reksadana

Sebagai salah satu jenis investasi, tentunya reksa dana mempunyai risiko yang melekat di dalamnya. Risiko dari investasi reksadana menurut saya pribadi cukup rendah bahkan lebih rendah daripada anda berinvestasi secara langsung dan juga lebih rendah dari pada anda berinvestasi secara konvensional. Selama kita mengetahui profile risk dari diri sendiri dan melakukan investasi sesuai dengan arahan profile risk secara jujur. Tentunya risiko bukanlah lagi halangan untuk kita dalam melakukan investasi reksadana ?

Nah, bagaimana kawan milenial sekalian ? apakah sudah mulai penasaran dan ingin mempelajari reksadana setelah membaca artikel Investasi Reksadana ? 




0 komentar:

Posting Komentar